Description
Membaca buku cerita daerah adalah hal yang menyenangkan. Ceritanya ada yang lucu, sedih dan juga ada yang misteri. Inti dari isi buku cerita daerah tersebut semua hilirnya menuju satu titik tujuan, yakni menumbuhkan budi pekerti luhur.
Pembaca akan terbiasa memilih dan mencontoh perilaku tokoh yang memiliki karakter baik.
Seperti halnya buku CERITA RAKYAT KABUPATEN KAMPAR ini, yang isinya berupa cerita-cerita yang tokohnya dapat dijadikan suri teladan. Dengan pembiasaan membaca buku cerita daerah, diaharapkan para pembaca terus menerus ingin membaca.
Dan tentu saja, banyak membaca buku cerita daerah sama artinya dapat berkelana dan bertamasya sampai jauh. Menyenangkan bukan? Ayo terus giat membaca!.